day #3 - {dear, Rain}

By Lalla Pratami - Minggu, September 26, 2010

Post kali ini ide dari teman yang berjenggot tipis berasa seksi, Dzaki (BAHAHAHA). Dia menyarankan untuk menulis playlist saya saat hujan beserta alasannya--bukan cerita. Here. We. Go.

Hujan adalah salah satu 'kegiatan' alam yang paling saya suka. Menatap hujan, berarti waktunya untuk bermimpi, berkhayal, daydreaming. Memikirkan sesuatu yang belum saya raih, belum terjadi pada saya, maupun belum saya miliki. Ya, hujan turun berarti galau datang.

Sebenarnya tidak ada patokan lagu-lagu yang wajib saya dengarkan saat hujan. Bukan hujan yang menentukan playlist saya. Hati sayalah yang menentukan playlist saya. (There, galau mulai datang hahaha)




The Trees and The Wild - Berlin
Pertama kali dengar sealbum The Trees & The Wild, langsung suka sama lagu ini. Ada lirik di lagu itu yang bikin saya galau, dan sangat pas didengarkan saat hujan. You fade away, and I'm still waiting...

John Mayer - 3x5
Alasan mendengarkan John Mayer? Bisa-bisa sampai 2 folio panjangnya. Yang pasti lagu ini merupakan salah satu lagu John Mayer terfavorit saya. Mendengarkan suara gitarnya dicampur suara hujan menimbulkan rasa damai di hati, agak lebay emang, tapi beneran.

Keane - Somewhere Only We Know
Kalau tidak salah ingat, saya pernah 17x repeat lagu ini saat hujan. Salah satu lagu favorit saya, dan memang pas didengar kalau lagi galau berhubung liriknya yang galau total.

Sigur Ros - Ara Batur
Hujan kadang berarti waktunya untuk tidur. Mendengarkan lagu ini saat hujan sukses bikin ngantuk mendadak. Mungkin karena musiknya yang terlalu lullaby, plus dimainkan dalam 8 menit lebih.

Oasis - Don't Look Back in Anger (Accoustic at BBC)
Akustik dan hujan menurut saya adalah pasangan yang paling cocok. Tinggal dibawa ke KUA terus dikawinin aja. Dan lagu ini, salah satu lagu akustik favorit saya, dan favorit sekali untuk didengarkan saat hujan.

Soko - It's Raining Outside
Pernah banget dengerin lagu ini pas hujan, sambil mewek-mewek norak. Tepat seperti liriknya, It's raining outside I'm raining inside.

Sia - I'm in Here (Piano Version)
Suka lagu ini gara-gara dijadiin backsound adegan Blair-Chuck di episode Gossip Girl kemaren. Adegannya unyu-unyu (pardon my language) banget, dan lagu ini pas banget dijadiin backsound-nya. Sejak itu, selama hujan kemaren-kemaren, dengerin lagu ini terus. Well, pas terang juga sih. Lagi suka aja. Yang pasti (dan tentu saja) lagunya gatot, galau total.

The Beatles Chill Out - In My Life
Ini pas banget saat hujan gak terlalu besar. Suara gitarnya nenangin dan menghangatkan. Asoy deh pokoknya.

Scarlett Johansson - Falling Down
Biasa didengerin saat hujan mau berhenti. Ketika suaranya perlahan menghilang, tapi sisanya masih terasa. Dan saat itu bau hujan yang menenangkan mulai tercium.

The Cure - Mint Car
Yang ini biasa didengerin saat hujan benar-benar mau usai. Saat bau sisa hujan tercium kencang. Tapi kadang, geledek datang menakutkan.


Semuanya galau kan?
Dan terkadang, memang tidak perlu alasan logis untuk menyukai sesuatu.

  • Share:

You Might Also Like

2 COMMENT;

  1. aku pun mendownload playlist ini, walaupun ada lagu yg emang udah gue punya hahaha, bikinin mixed tape dong la, suka bingung mau denger apa hehe

    BalasHapus
  2. Dan terkadang, memang tidak perlu alasan logis untuk menyukai sesuatu <---- setuju!

    BalasHapus